Kemarin saya diajak berbincang-bincang dengan kepsek tentang tingkat kelulusan siswa tahun 2013. Beliau mendengar dari salah satu orang dinas pendidikan bahwa di tingkat nasional, siswa yang dinyatakan lulus hanya 50% ↯⎵↯ Kata Beliau, mungkin saja 50% siswa yang tidak lulus UN ini adalah siswa kami, siswa SMA Negeri 1 Leupung ╥﹏╥
Melihat proses mereka selama mempersiapkan UN 2013 ini, sangat khawatir mereka masuk ke dalam daftar siswa yang tidak dinyatakan LULUS ╥﹏╥. Dari 3 kali mereka mengikuti Try Out yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Besar dan Unsyiah, tidak ada satupun siswa yang dinyatakan LULUS karena nilai mereka sangat sangat rendah. Khawatir. Khawatir sekali melihat kondisi yang seperti ini. Apalagi beberapa minggu menjelang UN, semangat mereka untuk belajar malah semakin menurun. Bukannya masuk kelas setiap hari dan latihan soal-soal Ujian Nasional, yang mereka lakukan justru membolos, dan bermain di luar kelas sesuka hati.
Melihat proses mereka selama mempersiapkan UN 2013 ini, sangat khawatir mereka masuk ke dalam daftar siswa yang tidak dinyatakan LULUS ╥﹏╥. Dari 3 kali mereka mengikuti Try Out yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Besar dan Unsyiah, tidak ada satupun siswa yang dinyatakan LULUS karena nilai mereka sangat sangat rendah. Khawatir. Khawatir sekali melihat kondisi yang seperti ini. Apalagi beberapa minggu menjelang UN, semangat mereka untuk belajar malah semakin menurun. Bukannya masuk kelas setiap hari dan latihan soal-soal Ujian Nasional, yang mereka lakukan justru membolos, dan bermain di luar kelas sesuka hati.
Apapun yang sudah terjadi, saya sangat mengharapkan mereka LULUS dengan nilai yang maksimal ツ. Kelulusan yang mereka peroleh semoga dapat mengubah kehidupan mereka menjadi lebih baik. Ngga tau gimana rasanya jika melihat mereka masuk ke dalam daftar siswa-siswa yang tidak lulus UN 2013. Pasti rasanya sedih. Kecewa dan kasihan melihat mereka gagal ╥﹏╥.
Allah... selalu beri yang terbaik untuk kami ya.. untuk siswa-siwa yang saya sayangi ♥♥♥
Tidak ada komentar:
Posting Komentar